Pengaruh Industri Mikro dan Industri Kecil Terhadap Tingkat Kemiskinan Provinsi Kalimantan Timur

Authors

  • Kuat Kuat STIS Hidayatullah Balikpapan
  • Hidayat Jayamiharja STIS Hidayatullah Balikpapan
  • Syarifudin Syarifudin STIS Hidayatullah Balikpapan
  • Ishaq Bane STIS Hidayatullah Balikpapan
  • Darsono Darsono STIS Hidayatullah Balikpapan

Keywords:

industri mikro, industri makro, kemiskinan

Abstract

Dalam teori ekonomi, industri mikro dapat berpengaruh positif maupun negatif terhadap tingkat kemiskinan, tetapi hasil analisis penelitian ini menunjukkan bahwa industri mikro tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan berdasarkan data penelitian tahun 2013-2020 yang didapat dari data yang disediakan Badan Pusat Statistik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh industri mikro dan industri kecil terhadap tingkat kemiskinan di Kalimantan Timur. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Data penelitian yang digunakan adalah data sekunder. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linear, analisis korelasi, analisis determinasi, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa industri mikro tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan ditunukkan oleh nilai thitung < ttabel, tetapi industri kecil berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan ditunjukkan oleh nilai thitung > ttabel. Industri mikro dan industri kecil secara simultan berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan yang ditunjukkan oleh nilai Fhitung > Ftabel.

Downloads

Published

2023-02-20